Apr 6, 2009

Hujan Deras di Sepang, Jenson Button kembali Juara

podium sepang
Red flag tidak dicabut dan balapan GP Malaysia diputuskan berakhir di lap 32. Dari keadaan ini Jenson Button dinyatakan sebagai pemenang dan dua podium lainnya direbut Nick Heidfeld dan Timo Glock.

Karena balapan kurang dari 75 persen, maka poin yang diperoleh setiap pembalap dikurangi setengahnya. Artinya, Button hanya menambah lima angka, Heidfeld mendapat empat angka, dan Glock kebagian tiga poin.

Perhitungan posisi finish didasari pada kedudukan di lap terakhir sebelum lomba dihentikan, yakni di lap 31. Lima pembalap lain yang mengisi posisi delapan besar pun demikian, poinnya hanya setengah dari biasanya. Mereka adalah Jarno Trulli, Rubens Barrichello, Mark Webber, Lewis Hamilton, Nico Rosberg.

Seperti diberitakan sebelumnya, balapan dihentikan di lap 32 karena hujan deras di Sepang dianggap sudah mengganggu balapan. Setelah ditunda selama sekitar satu jam, akhirnya balapan tak lagi diteruskan.

Bagi Button, ini menjadi kemenangan keduanya setelah memenangi seri pembuka di Australia pekan lalu. Alhasil pembalap tim Brawn GP ini memimpin klasemen sementara dengan nilai 15.

Hasil akhir Sirkuit Sepang, GP Malaysia:
1. Button Brawn GP 1 jam 10 menit 59,092
2. Heidfeld BMW Sauber + 22.722
3. Glock Toyota + 23.513
4. Trulli Toyota + 46.173
5. Barrichello Brawn GP + 47.360
6. Webber Red Bull-Renault + 52.333
7. Hamilton McLaren-Mercedes + 60.733
8. Rosberg Williams-Toyota + 71.576
9. Massa Ferrari + 76.932
10. Bourdais Toro Rosso-Ferrari + 102.164
11. Alonso Renault + 1 lap
12. Nakajima Williams-Toyota + 1 lap
13. Piquet Renault + 1 lap
14. Raikkonen Ferrari + 1 lap
15. Vettel Red Bull-Renault + 1 lap
16. Buemi Toro Rosso-Ferrari + 1 lap
17. Sutil Force India-Mercedes + 1 lap
18. Fisichella Force India-Mercedes + 2 lap

Tidak finish:
Kubica BMW Sauber 1
Kovalainen McLaren-Mercedes 0 ( a2s / arp )


Share and Bookmark:

0 comments: