Apr 4, 2008

Profil Felipe Massa

Felipe Massa
Nama lahirFelipe Massa
Lahir25 April 1981
Sao Paulo, Brazil
PekerjaanPembalap F1
Tahun aktif2002-...

Felipe Massa (lahir pada 25 April 19 81 di Sao Paulo). Adalah seorang pembalap Formula 1 berkebangsaan Brasil. Saat ini, Felipe membalap untuk tim Ferrari. Tinggi badannya 166 cm.

Perjalanan karir

Pra Formula 1

Felipe Massa sudah mengenal ajang balapan sejak usia 7 tahun. Saatitu dia bekerja paruh waktu sebagao pengantar pizza. Secara tidakterduga, pada suatu hari dirinya diminta untuk mengantarkan pizza ke sirkuit Interlagos, tempat berlangsungnya GP Brazil. Hal itulah yang membuat dia melirik ajang balapan.Massa memulai karir di ajang gokart pada usia 8 tahun. Dia berada digokart selama 7 tahun, dan malang melintang di ajang nasional Brazilmaupun internasional. Pada 1998, dia pindah ke ajang Formula Chevrolet. Dan finish di P5 pada klasemen akhir. Di tahun 2000, dia pindah ke Eropa dan mengikuti Formula Renault Italia dan Formula Renault Eropa.Kemudian dia pindah ke ajang F3000 Euro Series pada 2001. Dengan meraih6 kemenangan dari 8 balapan, dia ditawari untuk mengetes mobil F1Sauber pada akhir 2001, dan menandatangani kontrak F1 untuk musim 2002.Sebelum menandatangani kontrak F1 dengan Sauber, dia sempat ditawariuntuk membalap bersama Alfa Romeo di ajang European Touring CarChampionship.
Formula 1

Debut bersama Sauber (2002)


Debut F1 Felipe Massa dimulai di GP Australia 2002, bersama rekan setimnya yang lebih berpengalaman, Nick Heidfeld.Dimusim awalnya ini, Felipe hanya mampu mengumpulkan 4 poin, selebihnyadia sering terlibat insiden dan kecelakaan. Bahkan dia dijuluki ‘SiLiar’ karena gaya mengemudinya yang amburadul. Massa sempat terkenapenalti akibat gaya mengemudinya itu di GP Italia. Tim Sauber lalumengganti Massa dengan pembalap senior Heinz-Harald Frentzen di GP AS dan di musim 2003.Sementara Massa, yang sebelumnya banyak dikaitkan dengan Ferrari,akhirnya ditarik oleh Jean Todt selaku bos Ferrari untuk menjadi testdriver pada musim 2003, dengan opsi membalap bagi Ferrari pada masamendatang.

Test driver Ferrari (2003)


Selama musim 2003, Massa belajar banyak di Ferrari sebagai testdriver. Gaya membalapnya yang semua kasar, perlahan mulai menunjukkankemajuan. Tentu semua itu berkat petuah dari sang master Michael Schumacher.Atas perubahan gaya membalapnya tersebut, tim Sauber memutuskankembali menarik Massa untuk musim 2004. Kali ini dia berpasangan dengan Giancarlo Fisichella.

Sauber lagi (2004-2005)


Pada musim 2004, Felipe kembali ke ‘rumah’ asalnya, Sauber Petronas.Di musim keduanya bersama Sauber ini, dia mencetak 12 poin (dari total34 poin konstruktor Sauber). Posisi tertingginya adalah finish di P4pada GP Belgia.Di musim 2005, dia mendapat rekan setim yang baru, yaitu mantan juara dunia F1 musim 1997 asal Kanada, Jacques Villeneuve (JV). Villeneuve, yang sebelum balapan sudah menyombongkan diri akanmengalahkan Massa, terpaksa harus mengakui bahwa dia kalah bagusdibanding rekan setimnya yang masih muda tersebut.Momen paling unik antara JV-Massa adalah ketika di GP Monaco.Saat itu keduanya berebut masuk tikungan Ste-Devote. Akhirnya yangterjadi adalah kecelakaan. Sejak saat itu pulalah, pertemanan JV-Massasedikit renggang.Akhir 2005, Ferrari secara tiba-tiba memutus kontrak Rubens Barrichello yang sedianya akan berakhir musim 2006. Dan memenuhi janjinya untukmenarik Felipe Massa. Sebetulnya, Massa disarankan oleh Peter Sauberagar tetap tinggal di Sauber (yang kemudian dibeli BMW). Namun Massamenolak dengan alasan kesempatan untuk menjadi juara dunia di Ferrarilebih besar ketimbang jika dirinya tetap bertahan di Sauber.

Tandem Michael Schumacher (2006)


Pada musim 2006, Massa mendapat sebuah tantangan besar denganmenjadi tandem Michael Schumacher di tim Ferrari. Berbeda dengan rekansetim Schumi sebelumnya (semacam Eddie Irvine atau Rubens Barrichello),kali ini Massa merasa bahwa dia bukan menjadi ‘pelindung’ atau‘mengalah untuk Schumi.Diluar dugaan, Michael Schumacher secara terang-terangan membimbingMassa seperti guru pada muridnya. Hasilnya adalah kemenangan pertama diTurki, dan disusul di GP Brazil pada 22 Oktober.Dengan kemenangan gemilang ini, Felipe Massa memecahkan telur yang dierami Brazil selama 13 tahun. Sebab terakhir kali orang Brazil menang dikandangsendiri adalah pada GP Brazil 1993 yang dimenangi oleh almarhum AyrtonSenna.Di akhir musim, Michael Schumacher memutuskan pensiun dan posisinya akan digantikan oleh mantan pembalap McLaren yang pernah bertarung dengan Massa di Formula Renault tahun 2000, Kimi Raikkonen.Massa sendiri finish di P3 dalam klasemen akhir pembalap musim 2006.

Bersama Kimi (2007)


Di awal musim 2007, banyak orang yang menggunjingkan bahwa Kimi danMassa tidak akur. Banyak yang menganggap bahwa keduanya itu ibarat apidan es. Yang satu dingin (Raikkonen), yang satunya panas karena Latino(Massa). Namun ternyata fakta dilapangan berbalik 180o. Justru malah ditim lawan (McLaren) yang seperti itu. Sudah bukan rahasia umum, bahwaFernando Alonso dan Lewis Hamilton tidak harmonis. Sementara di Ferrari, walaupun status pembalap utama dihapus oleh Luca Montezemolo selaku presiden Ferrari, namun hubungan Massa dan Kimi tetap harmonisdan saling membantu demi membawa Ferrari kembali ke tahta juara dunia.Massa memenangi lomba secara spektakuler di Bahrain dan Spanyol.Di GP Eropa dia bersitegang dengan Alonso yang dari rekaman video TVterlihat mengolok-olok Massa yang dianggap Alonso sebagai pembalapamatir. Kontan Massa marah, namun berhasil diredam oleh MichaelSchumacher yang menjadi tamu istimewa GP Eropa di sirkuit Nurburgring.Di GP Turki, 26 Agustus 2007, Massa kembali mengulangi apa yang iaraih tahun 2006. Memenangi lomba dengan posisi 1-2 untuk Ferrari.Namun harapan Massa untuk menjadi kampiun dunia 2007 kandas di GP Jepang setelah dia gagal merangsek kedepan akibat hujan deras. Massa akhirnyamemutuskan untuk membantu Kimi semaksimal mungkin demi meraih gelarjuara dunia pembalap 2007 (gelar konstruktor diperoleh Ferrari tanpaperjuangan setelah McLaren didiskualifikasi akibat kasus‘Stepney-gate’).Di GP kandang, Brazil, Massa memainkan perannya dengan sempurna.Start dari pole, Massa akhirnya mengalah pada Kimi dalam strategi pit.Publik Brazil juga menerima apa yang Massa lakukan dan turut bergembirasaat Kimi menang dan dinyatakan ‘sah’ sebagai juara dunia F1 2007(walaupun gelar Kimi baru sah pada tanggal 15 November 2007).Massa mengakhiri musim 2007 dengan finish di P4 klasemen pembalap.

Fakta unik

  • Walaupun asli sebagai warga negara Brazil, Massa bukanlah 100% asli Brazil, dikarenakan kakeknya merupakan imigran dari Italia.
  • Massa menikahi model Brazil, Rafaela Bassi pada tanggal 29 November2007 di Sao Paulo, Brazil. Pernikahan ini dihadiri oleh MichaelSchumacher dan Kimi Raikkonen.
  • Felipe Massa jago bermain sepakbola seperti anak Brazil kebanyakkan.
  • Massa tinggal di Zurich, Swiss, tak jauh dari rumah Kimi Raikkonen dan sang mentor, Michael Schumacher.
  • Massa bisa berbicara dalam tiga bahasa, yaitu bahasa Inggris, bahasa Italia, dan bahasa Portugal logat Brazil.
  • Felipe Massa adalah sahabat dekat Roberto Carlos (pemain Fenerbahce). Kini Massa adalah salah satu fans dari Fenerbahce. Sebelumnya ketika Carlos masih di Real Madrid, Massa adalah fans El Real.
  • Wajah Massa mirip seperti anak kecil, sehingga publik menjulukinya sebagai ‘pembalap F1 berwajah bayi’.
  • Kimi Raikkonen dan Felipe Massa dianggap oleh majalah F1 Racingsebagai pasangan pembalap terbaik yang pernah dimiliki oleh Ferrarisejak duet Alain Prost-Nigel Mansell pada 1990 lalu.


Share and Bookmark:

0 comments: