Apr 9, 2008

Profil Nick Heidfeld

nick heidfeld

Nama lahir Nicklaus Heidfeld
Tempat
Tanggal Lahir
10 Mei 1977
Monchengladblach, Jerman
Status Bertunangan
Tinggi 164 cm
Berat 59kg
Pekerjaan Pembalap F1
Debut Australia 2000
Tahun aktif 2000-...

Perjalanan Karir


Pra Formula 1


Nick mengawali kariernya di usia yang sangat belia, sembilan tahun, dalam kejuaraan klub, bersama klub Kerpen-Manheim. Di usia ke-13, ia menjadi yang terdepan di kejuaraan DMV Karting Nordrhein-Westfalen dan meraih tempat kelima di Nordrhein-Westfalen Cup. Tahun berikutnya, di 1991, ia memperoleh tempat ketiga dalam ADAC Junior Trophy dan menjadi anggota tim nasional ADAC Junior serta pemenang International CIK junior. Di 1992 ia meraih posisi kelima di kejuaraan karting Jerman junior sebelum memperoleh izin masuk ke World Championship di Laval, Prancis (Formula A).


Pada 1994 ia memperoleh kemenangan di kejuaraan Formula Ford Jerman 1600, di mana Nick menjuarai delapan dari sembilan pertandingan. Kesuksesan ini diikuti oleh kemenangan berikutnya di 1995. Kali ini, ia menjuarai ajang Formula Ford Jerman Internasional 1800 dengan empat kemenangan dan lima podium finis, dan menyabet posisi runner-up kejuaraan Formula Ford 1800 Jerman.


Selanjutnya, di 1996 Nick terlibat dalam kejuaraan Formula 3 Jerman, bersama Opal Team BSR. Ia menyabet tiga kemenangan, dan finis ketiga secara keseluruhan. Ia juga mencetak posisi pole di Grand Prix Macau, juara di putaran pertama dan finis keenam.


Tes Driver McLaren (1997-1999)


Di 1997, Nick pindah ke Mercedes sebagai junior driver dan direkrut sebagai tes driver untuk tim West McLaren Mercedes. Ia masih membalap untuk tim Opal di kejuaraan Formula 3 dan meraih gelar juara. Nick juga menjadi runner-up di kejuaraan FIA F3000 Internasional pada 1998 dengan kemenangan di Monaco, Hockenheim dan Hungaroring. Ia mencetak dua posisi pole dan dua fastest lap.


Nick masih menjadi tester untuk McLaren di 1999, sekaligus meraih juara di Formula 3 untuk tim West dengan perolehan 53 poin di musim itu.


Prost-Peugeot (2000)


Debut F1-nya dimulai pada musim 2000 bersama tim Prost. Tahun pertamanya yang cukup berat dipenuhi dengan kendala reliabilitas yang tak kunjung usai.


Tahun berikutnya, di 2001, Nick berhasil mencetak debut podium pertamanya dengan meraih tempat ketiga di Brazil. Ia lalu berhasil mengumpulkan total 12 poin dan berada di posisi ke-8 klasemen pembalap. Dan bersama rekan setimnya, Kimi Raikkonen, ia membantu mendongkrak Sauber hingga ke posisi ke-4 klasemen konstruktor, hasil terbaik yang pernah dicapai Sauber.


Nick masih bertahan di musim 2002 dengan rekan setim Felipe Massa. Sayang, tim terpaksa turun ke posisi lima dan Nick hanya berhasil mengumpulkan tujuh poin secara keseluruhan.


Di 2003, Nick memperoleh rekan setim yang lebih berpengalaman, Heinz-Harald Frentzen, yang juga merupakan rekan senegaranya. Namun, persaingan yang ketat serta kendala teknis tak mampu membuat Nick meraih satu podium pun dan hanya menempati posisi ke-14 klasemen pembalap dengan enam poin.


Jordan GP (2004)


Nick kemudian bergabung bersama Jordan GP selama satu musim pada 2004. Ditengah kesulitan keuangan yang menerpa Jordan. Nick mampu membantu timnya tersebut meraih poin di Monaco dan Kanada


Williams F1 (2005)


Nick melanjutkan petualangannya dengan bergabung bersama Williams. Ia meraih podium di Monaco (finish P2), dan pole di Eropa. Di akhir musim, BMW hengkang dari Williams, dan Nick pun ikut dibawa pihak BMW.


BMW-Sauber (2006-…)


Hengkangnya BMW dari Williams membawa berkah bagi Nick, sebab ia kembali ke tim lamanya, Sauber yang dibeli oleh BMW. Ia langsung meraih podium di GP Hungaris, dimana saat yang sama, rekan setimnya, Jacques Villeneuve dipecat dan digantikan oleh Robert Kubica.


Pada 2007 Nick kerap menyulitkan deretan pembalap teratas. Ia konsisten meraih poin dan sesekali podium bersama BMW.


Pada 2008 Nick dan rekannya Robert Kubica bertekad meraih kemenangan disalah satu balapan.


Statistik


  • 1986, Karting
  • 1988, Kerpen-Mannheim Club Championship
  • 1990, Nordrhein-Westfalen DMV league's Karting, juara
  • 1991, ADAC junior Trophee, ke-3 / Kejuaraan Eropa dan Dunia
  • 1992, Juara Junior German Championship of Karting, ke-5
  • 1993, Formula A di Laval
  • 1994, Formula Ford Jerman (1600), juara
  • 1995, Formula Ford Jerman (1800 International), juara; Formula Ford Jerman, runner-up
  • 1996, Formula 3 Jerman, ke-3
  • 1997, Formula 3 Jerman, juara
  • 1998, F3000 Internasional, runner-up
  • 1999, F3000 Internasional, juara, McLaren test driver
  • 2000, Formula 1 (Prost Grand Prix)
  • 2001, Formula 1 (Sauber), ke-8, dengan 12 poin
  • 2002, Formula 1 (Sauber), ke-10, dengan 7 poin
  • 2003, Formula 1 (Sauber), ke-14, dengan 6 poin
  • 2004, Formula 1 (Jordan GP)
  • 2005, Formula 1 (Williams F1)
  • 2006-…, Formula 1 (BMW-Sauber)


Share and Bookmark:

0 comments: